CPO Tumpah di Laut, DLH Dumai Panggil PT Meridan

CPO Tumpah di Laut, DLH Dumai Panggil PT Meridan
Foto: SS Video Tumpahan Minyak CPO di area dermaga PT Meridan

SEKILASRIAU.COMDinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Dumai dikabarkan telah memanggil PT Meridan Sejati Surya Plantation (MSSP) terkait tumpahan minyak Crude Palm Oil (CPO) beberapa waktu lalu.

Pemanggilan perusahaan yang terletak di Kecamatan Sungai Sembilan itu dibenarkan oleh Kadis LH Dumai, Agus Gunawan.

“Benar kita telah menyurati perusahaan untuk hadir di Kantor DLH Dumai besok,” ujar Agus, kepada Sekilas Riau, Selasa (19/3/2025).

Surat dilayangkan setelah tim LH Dumai mendatangi perusahaan mengenai informasi tumpahan minyak CPO di area dermaga PT MSSP itu.

Di tanya soal tumpahan CPO tersebut, Agus mengungkapkan, perusahaan telah membenarkan kejadian itu.

Sementara itu, salah satu management PT Meridan Sejati Surya Plantation yang diketahui bernama Thomas Tan, hingga artikel ini diterbitkan enggan menberikan tanggapannya.

Sebelumnya telah diberitakan, PT Meridan yang terletak di Kecamatan Sungai Sembilan, Kota Dumai, tidak melaporkan adanya tumpahan Minyak Crude Palm Oil (CPO).

Petugas Lingkungan Hidup (LH) setempat segera mendatangi perusahaan.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Dumai, Agus Gunawan, mengatakan tidak ada informasi maupun laporan adanya tumpahan minyak milik PT Meridan Surya Sejati Plantion.

“Kita belum dapat informasi maupun laporan adanya tumpahan minyak CPO milik PT Meridan di laut Dumai. Informasi ini akan kami lanjuti,” ujar Agus Gunawan, kepada Sekilas Riau, Senin (17/3/2025).

Agus Gunawan, mengucapkan terima kasih atas informasi lengkap yang telah diberikan. “Segera kita datangkan petugas LH ke lokasi,” katanya.

Minyak CPO Tumpah

Untuk diketahui, minyak CPO berserakan di atas permukaan laut. Peristiwa dikabarkan terjadi di area PT Meridan Sejati Surya Plantion, Kota Dumai, (17/3/2025).

Tumpahan ini terkuat lantaran adanya video yang beredar di pesan WhatsApp.

Dalam video 23 detik itu, tampak seorang pria berbaju hitam membersihkan tumpahan minyak di area dermaga.

Salah satu narasumber yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, video tumpahan minyak CPO itu terjadi di PT Meridan pada 06 Maret 2025 kemarin.

“Di Jety Meridan, Kapal Tanker
MT. Ginga Merlin. Kejadian saat loading,” katanya.

Dijelaskannya, minyak CPO yang tumpah ke laut Dumai itu terbilang cukup banyak.

Saat ditanya Oil Bomb, dirinya langsung mencetus tidak ada di lokasi.

“Tumpahan minyaknya banyak, disekitar dermaga tidak ada Oil Bomb terpasang,” ujarnya lagi.

Untuk memastikan peristiwa tersebut, Sekilas Riau mencoba mengkonfirmasi salah satu managemen PT Meridan yang diketahui bernama Thomas Tan.
Namun, ingga artikel ini diterbitkan, Thomas Tan, enggan menjawab. (Red)