Dimana, kemanunggalan ini ditunjukkan saat Babinsa dan warga melaksanakan kegiatan gotong royong (goro) pembersihan mesjid As-Sidiq pada Ahad (28/3).
Selain membersihkan gedung bangunan mesjid, kegiatan itu juga dilakukan pembersihan pada parit serta halaman sekitaran mesjid tersebut.
Dandim 0321/Rohil, Letkol Arh Agung Rachman Wahyudi SIP MI Pol yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Kapten Arh Jemirianto membenarkan kegiatan tersebut.
” Ya apalagi sebentar lagi ibadah puasa akan tiba, jadi bersama dengan masyarakat kita melaksanakan kegiatan goro untuk membersihkan sekitaran mesjid As-Sidiq, ” jelasnya.
Hal ini, lanjut Danramil lagi selain persiapan menjelang bulan ramadhan, goro itu juga untuk menciptakan suasana nyaman bagi umat muslim saat beribadah.
” Karena banyak jemaah yang bukan warga tempatan selalu beribadah di mesjid itu. Oleh karenanya, sesuai dengan kesepakatan, maka agar saat beribadah nyaman, maka sekitaran mesjid kita lakukan pembersihan,” terang Danramil.