SEKILASRIAU.COM – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Dumai, nomor urut 3, Paisal Sugiyarto (PAS) melakukan kampanye dialogis di Jalan M. Husni Thamrin Gang Seroja, Kelurahan Ratu Sima, Kamis (7/11/2024).
Kampanye di halaman deapan rumah warga tersebut dihadiri langsung Cawako Dumai, H Paisal SKM didampingi tim pemenangan.
Dihadapan Paisal serta di depan ratusan warga, seorang tokoh masyarakat, Armen Sitompul, berapi-api memberikan apresiasi kepada Cawako Dumai nomor urut 3 itu.
Dikatakan Aemen, pembangunan kota Dumai sekarang tampak ada di mana-mana. Ini membuktikan kemajuan telah di depan mata.
Selain itu, dirinya juga yakin, Paisal akan melanjutkan kepempimpinan Kota Dumai ke depan.
“Di mana-mana saya temukan warga, tetap pilihannya ke Paisal, tetap antusias melanjutkan. Saya yakin Paisal duduk kembali,” ungkap Armen.
Armen mengajak semua masyarakat bersatu untuk memenangkan Paisal yang sudah terbukti membangun Dumai.
“Mari kita sama-sama menyatukan pilihan. Pilih nomor 3 PAS. Tanggal 27 november tahun 2024 datang ke TPS coblos nomor 3,” ajaknya.
Sementara itu, Paisal dalam orasi politiknya berkomitmen untuk melanjutkan program khitmat yang selama ini telah dirasakan masyarakat.
Bahkan, lanjut Paisal, semua program kesehatan, pendidikan, infrastruktur, penerangan dan sebagainya akan ditingkatkan kembali.
Mengenai fasilitas olahraga juga diprioritaskan, pembangunan beberapa titik telah berjalan. Begitu juga akan merencanakan pembangunan gedung rehabilitasi di Gurun Panjang.
Usai kampanye, warga berebut ingin berswafoto bersama Cawako Dumai, H Paisal.
Dalam pantauan, kampanye Paslon nomor urut 3 itu mendapat pengawalan dari petugas kepolisian, TNI, Bawaslu dan Satpol PP Dumai. (Red)