SEKILASRIAU.COM – Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal beserta jajaran pejabat utama Polda Riau dan Polres Dumai menjalankan salat subuh berjamaah disalah satu Masjid peninggalan Presiden kedua Indonesia, Soeharto yakni Masjid Al-Hijriah yang berada di Jalan Gunung Bromo, Kelurahan Bumi Ayu, Kota Dumai, Jumat (12/1).
Selain salat subuh di Masjid yang diresmikan pada tanggal 16 Mei 1997 dari sumbangan Yayasan Amalbakti Muslim Pancasila (YAMP) itu, kedatangan Kapolda beserta jajaran juga dalam rangka kegiatan “Jumat Curhat”.
Dalam kegiatan ini, tampak hadir Kapolres Dumai, AKBP Dhovan Oktavianton, Dandim 0320/Dumai Letkol (Inf) Antoni Tri Wibowo, Palaksa Lanal Dumai Letkol Laut (PM) Priatno, Dansat Radar 232 Letkol Rumanto Gunardi, Dan Den Arh Rudal 004 Kapten Heris Adi Ratno, Forkopimda Kota Dumai serta salah satu tokoh masyarakat Kota Dumai H. Timmo Kipda.
Bawa Pejabat Utama ke Dumai
Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal dalam sambutannya mengatakan kedatangannya bersama rombongan pejabat utama ke Dumai ini untuk bersilaturahim. Selain itu ingin meminta penilaian dan saran dari masyarakat.
“Semua pejabat utama Polda Riau lengkap saya bawa, kami ingin meminta feedback kepada pelanggannya Polisi, karena kami pelayannya bapak ibu,” ungkap Iqbal dihadapan semua jemaah Masjid.
Dikatakan mantan Waka Polres Dumai tahun 2023 itu, berkaitan dengan momentum pesta demokrasi dalam memilih pemimpin bangsa diharapkan dapat dilakukan dengan baik.
Oleh karena itu ia menitip pesan kepada semua jemaah disaat dan sebelum Pemilihan Umum (Pemilu) untuk dapat membantu TNI dan Polri dalam menegakkan aturan dalam pengamanan pesta demokrasi.
“Semua kita bersaudara, untuk menjaga tali persaudaraan jangan mau terpecah belah. Walaupun pilihan berbeda-beda tetapi ingat bahwa persatuan dan kesatuan bangsa adalah hal yang paling utama,” pungkasnya.
Sementara itu, Walikota Dumai H Paisal yang juga hadir dalam kegiatan tersebut mengucapkan terimakasih atas kunjungan Kapolda Riau beserta rombongan.
Dalam hal ini, ia juga mengajak jemaah Masjid Al-Hijriah mendoakan Polisi berpangkat bintang dua itu dalam keadaan sehat sehingga Kapolda Riau selalu datang meninjau Kota Dumai ini.
“Kalau Kapolda datang ke Dumai pasti aman, jadi sering-seringlah Kapolda ke Dumai,” kata H Paisal.
Orang nomor satu di Dumai ini juga mengajak semua jajaran untuk mengkondisikan serta menjaga Kota Dumai agar aman dan kondusif. Mengingat tanggal 14 Februari nanti akan ada pesta besar yakni Pemilu.
“14 Februari nanti kita akan mengadakan pesta besar, tolong jaga Dumai agar Kota Dumai aman dan kondusif,” ajak Paisal.
Dijelaskan Paisal, Dumai saat ini cukup kondusif, semakin kondusif Dumai maka investor-investor akan datang.
“Kami yakin, semakin kondusif Dumai maka investor akan masuk, hari ini alhamdulillah banyak orang tertarik ke Dumai. Semakin banyak investor masuk, maka pajak dan pendapatan tentunya makin baik. Semua itu hanya untuk Ko Dumai ini,” jelasnya.
Terakhir, Paisal mengimbau kepada pengurus dan semua jemaah untuk dapat kompak dan selalu melibatkan anak muda sebagai generasi dalam memakmurkan Masjid.
Dalam pantauan media ini, kegiatan program Kapolri Jumat Curhat dilanjutkan dengan sesi tanya jawab beserta solusi yang diberikan.
kegiatan Jumat Curhat berlangsung dengan khidmat dan lancar, suasana akrab tampak terjalin dan diakhiri dengan membagikan cendramata beserta beberapa paket Sembako oleh Kapolda Riau kepada jemaah Masjid Al-Hijriyah serta foto bersama. (Rid)