Komisi III DPRD Dumai Turlap Tinjau Pembangunan Jembatan Sei Mesjid dan Bukit Jin

Komisi III DPRD Dumai Turlap Tinjau Pembangunan Jembatan Sei Mesjid dan Bukit Jin
Ketua Komisi III DPRD Dumai Hasrizal saat Turlap Meninjau Pembangunan Jembatan di Bukit Jin

SEKILASRIAU.COM – Komisi III DPRD Dumai Turun Lapangan (Turlap) meninjau pembangunan Jembatan duplikat Sei Mesjid dan jembatan Bukit Jin, Senin (25/11/2024).

Sebelum Turlap, Komisi III yang dipimpin oleh Hasrizal menggelar rapat atau hearing bersama PU Provinsi Riau, Balai Jalan dan Jembatan serta kontraktor rekanan termasuk pemborong pekerjaan kedua jembatan di gedung DPRD Dumai.

Kepada media, Hasrizal, mengatakan Turlap ini menindaklanjuti banyaknya laporan keluhan mengenai lambannya pekerjaan pembangunan jembatan sehingga menghambat arus lalu lintas masyarakat bahkan sampai memakan korban.

Dikatakan Hasrizal, Komisi III DPRD Dumai telah melihat secara langsung sejauh mana progres pekerjaan yang telah dilaksanakan oleh kontraktor untuk menyelesaikan pembangunan ini.

Komisi III DPRD Dumai, Hasrizal, Rendi Firdaus saat Turlap tinjau pembangunan jembatan Bukit Jin

“Insya Allah, 40 hari ke depan Jembatan Sei Mesjid yang baru sudah dapat dinikmati oleh masyarakat,” ujar Hasrizal.

Mengenai jembatan Bukit Jin, tambah Hasrizal, pekerjaan masih dalam proses, Komisi III DPRD Dumai telah menggesa kontraktor agar mempercepat pembangunan.

Selain itu, Komisi III DPRD Dumai juga sudah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan agar dapat mengatur arus lalu lintas.

“Semoga pembangunan jembatan yang diusulkan bapak Wali Kota Dumai, H Paisal SKM MARS ini dapat diselesaikan sesuai dengan jadwal,” pungkasnya. (Red)