Lomba Balap Karung Makan Korban Jiwa, Ibu di Jambi Viral

Lomba Balap Karung Makan Korban Jiwa, Ibu di Jambi Viral
Seorang Ibu Jatuh Setelah Finish Lomba Balap Karung

SEKILASRIAU.COMKata pencarian Ibu Jambi viral menjadi trending topik saat ini dan jadi perbincangan hangat di jagat maya.

Memuncaknya kata pencarian itu membuat warganet penasaran dengan apa yang terjadi.

Pantauan media ini, kata Ibu Jambi dan ibu ibu Jambi viral diketahui dari peristiwa yang menyedihkan telah terjadi.

Peristiwa tersebut adalah meninggal dunia seorang ibu setelah mengikuti lomba balap karung dalam rangka memperingati HUT RI ke-78 di Jambi.

Seperti halnya dikutip dari artikel yang diterbitkan oleh Parapuan.co, bahwa Belakangan viral di TikTok seorang ibu di Jambi meninggal dunia setelah mengikuti lomba balap karung.

Ibu tersebut diketahui bernama Dewi (39), warga Desa Tamiai, Kecamatan Batang Merangi, Jambi.

Dirinya dinyatakan meningal dunia setelah jatuh dan pingsan usai berhasil mencapai garis finish lomba balap karung.

Awalnya, pertandingan balap karung berjalan dengan lancar dan seru. Bahkan, banyak warga yang juga menyemangati peserta lomba termasuk Dewi.

Dalam video yang beredar, Dewi terlihat bersemangat mengikuti lomba balap karung tersebut. Setelah mencapai finish, Dewi pun melepas karung dan hendak mendekat ke rekannya. Namun Dewi tampak jatuh disamping rekannya itu.

Warga yang berada di sana pun langsung menolong Dewi dan membawanya ke puskesmas terdekat.

Salah satu warga Desa Tamiai, Efriantoni membenarkan adanya korban meninggal saat balap karung. Korban meninggal setelah mencapai garis finish.

Efriantoni juga mengatakan bahwa sepengetahuannya, Dewi tidak memiliki riwayat penyakit tertentu.

“Sampai di Puskesmas Tamiai, korban balap karung dinyatakan meninggal dunia,” jelasnya, dikutip dari Kompas.com.

Sementara Kapolsek Batang Marangin, Iptu Juliaman mengatakan korban meninggal diduga kelelahan setelah selesai melaksanakan lomba balap karung.

Editor: Redaksi