Rohil (sekilas Riau) – Dalam menyiasati permasalahan banjir di Bagansiapiapi, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) yang terus melanda karena intensitas hujan yang cukup tinggi, Polsek bangko lakukan penyedotan di aliran air, Rabu (9/10/2024).
Penyedotan air yang secara langsung dipimpin Kapolsek Bangko Kompol IMT Sinurat bersama jajaran tersebut dilaksanakan di jalan pahlawan, kelurahan bagan barat.
Kapolsek Bangko Kompol IMT Sinurat menerangkan, penyedotan dilakukan menggunakan dua unit mesin mini striker milik polsek bangko yang biasa digunakan apabila terjadi kebakaran lahan dan hutan.
Saat ini lanjutnya, semua upaya dilakukan dengan bahu membahu baik pemerintah dan masyarakat tak terkecuali juga polsek bangko untuk melakukan berbagai upaya dalam penangan banjir yang terjadi.
“Mengingat tinggi nya debit air, paling tidak mesin penyedot yang di gunakan dapat lebih melancarkan pembuangan arus air ke arah laut,” katanya.
Dengan berbagai upaya yang dilakukan, Kapolsek berharap debit air dapat berkurang. Sehingga, masyarakat dapat kembali beraktivitas seperti biasanya.