Kakek Kuli Tebang Kebun Digaji Uang Mainan

SEKILASRIAU.COM – Seorang kakek kuli tebang perkebunan tebu di Tulang Bawang Barat, Lampung, dibayar upahnya dengan uang mainan.

Dalam video tampak sang kakek tersebut hendak bertransaksi dengan membawa uang berupa 4 lembar pecahan 100 ribu dan tiga lembar pecahan 50 ribu. Namun ditolak lantaran uangnya uang mainan.

Sang kakek yang terlihat bingung dan kecewa karena uangnya tak laku lantas dikerumuni warga saat memperlihatkan uang upahnya. Uang itu baru ia terima usai bekerja sebagai kuli tebang tebu di sebuah perkebunan tebu di wilayah Tulang Bawang

Sang kakek sempat menyebutkan ‘gm’ perkebunan tebu tempat ia bekerja upahan. Hal itu dicetusnya saat sejumlah warga menanyakan asal muasal kakek tersebut mendapatkan uang mainan tersebut.

Diketahui peristiwa tersebut terjadi wilayah Tulang Bawang Barat dan kakek yang tidak diketahui identitasnya itu mengaku bekerja sebagai kuli tebang tebu.

Namun dalam video tidak disebutkan waktu pasti kejadiannya. Momen tersebut dibagikan di media sosial dan viral sejak Minggu (19/06/2022) siang.

Sejumlah warga iba dan menyarankan sang kakek untuk melaporkan persitiwa tersebut ke kantor polisi.

 

Sumber: okezone.com

Editor: Do