Ketua Bawaslu Rohil, Syahyuri : Peran Media Sangat Penting Mengawal Demokrasi

Sekilasriau.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) gelar Forum Groub Discussion (FGD) dengan sejumlah jurnalis yang meliput pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020, Senin, (7/9/20) disalah satu hotel di Bagansiapiapi.

FGD dipimpinan Ketua Bawaslu Rohil, Syahyuri SHI (Koordiv pencegahan dan hubungan antar lembaga), Jaka Abdillah S.Ag (Koordiv bidang sengketa), Bimantara, SH (Koordiv penindakan pelanggaran), Zubaidah (Koordiv SDM dan organisasi) dan Fakhlurrozi S.Hi (Koordiv hukum data dan informasi).

Syahyuri menyampaikan, FGD dibuat untuk saling berdiskusi terutama menyikapi pengawasan pemilu partisipatif berkaitan dengan Pilkada serentak lanjutan 2020. FGD itu mengusung tema “Peran Medka Terhadap Pengawasam Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir Tahun 2020”.

“Peran pers sangat diharapkan menegakkan demokrasi khususnya dalam hal ini di negeri seribu kubah, maka mari kita sama-sama berperan jika Bawaslu dalam hal penyelenggaraan maka pers untuk pengawasan, maka dipandang perlu kerja sama di antara kita. Dan itu sangat penting,” kata Syahyuri.

Ia menambahkan, pers adalah bagian penting dalam pilar demokrasi, mengacu pada Hariman Siregar yang menyebutkan pers dan mahasiswa adalah penguat pilar demokrasi di samping eksekutif, yudikatif, dan legislatif. (Ris)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *