Rohil (sekilasriau) —Di sela-sela kesibukan dalam penegakan disiplin protokol kesehatan, personel Kodim 0321/Rokan Hilir (Rohil) menyempatkan diri melaksanakan perawatan padi lahan demplot ketahanan pangan yang berada di Makodim, Batu enam, Bagansiapiapi, (15/10/2020).
Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP M I Pol melalui Dan Unit Letda Suhendri mengatakan, padi yang ditanam sekitar satu bulan yang lalu tersebut saat ini sudah mulai ditumbuhi rumput.
“Sehingga perlu dilaksanakan penyiangan rumput agar padi bisa tumbuh maksimal,”katanya.
Letda Suhendri menerangkan, lahan padi yang merupakan program ketahanan pangan tersebut ada seluas 1/2 hektar dan saat ini telah tumbuh dengan subur.
“Ketahanan pangan yang kita lakukan ini juga sebagai contoh kepada masyarakat bahwa meski dilahan terbatas jika ada kemauan pasti bisa di manfaatkan,”paparnya.
Selain itu katanya, program ketahanan pangan yang di gagas Kodim 0321/Rohil dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini juga sebagai upaya dalam membantu pemerintah daerah khususnya wilayah Rohil.
“Mudah-mudahan ini bisa menjadi contoh dan motivasi bagi masyarakat bahwa kita bisa mewujudkan ketahanan pangan secara mandiri,”pungkasnya.
Kodim 0321/Rohil sendiri telah melaksanakan berbagai program dalam menciptakan ketahanan pangan dimasa pandemi covid-19. Bukan hanya menggalakkan penanaman padi, berbagai tanaman lainnya juga dikembangkan jajaran Kodim 0321/Rohil.