Koramil 0321-05/Rm Terus Dampingi Kegiatan Vaksin Untuk Siswa Sekolah

Rohil (sekilas riau) – Untuk mempercepat program vaksinasi usia dini Babinsa Koramil 0321-05 RM dipimpin Sertu Devri Hardian membantu kegiatan pelaksanaan pendampingan Vaksinasi kepada siswa sekolah,  Rabu (9/2/2022).

Pendampingan vaksinasi kali ini dilaksanakan di MTS  Islam Almuhsinin Jln lintas Bagansiapiapi Kelurahan Rimba Melintang Kecamatan Rimba Melintang Kabupaten Rohil.

Danramil 0321-05 RM Kapten Inf Alfarizi melalui Batituut Pelda Samsul Azhar mengatakan, Babinsa sesuai tugasnya adalah memantau ketertiban jalannya kegiatan vaksinasi terutama tentang protokol kesehatan saat proses vaksinasi berjalan.

Samsul Azhar menegaskan, bahwa pihaknya akan terus berjalan dan selalu bergerak membantu dan mendukung jalannya program pemerintah dalam mengatasi penyebaran covid 19 yang ada di wilayah Koramil 0321-05 RM.

“Babinsa kita selalu siap sedia dalam membantu kegiatan vaksinasi kepada siswa sekolah yang merupakan program pemerintah dalam menghadapi kegiatan belajar mengajar secara tatap muka pada masa pandemi ini,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *