Pedagang CFN Ucapkan Terima Kasih ke H Paisal

SEKILASRIAU.COM – Hari terakhir masa kampanye tepatnya di hari Sabtu (23/11/2024) dimana juga digelar car free night (CFN) yang merupakan gagasan dari cawako Dumai nomor urut tiga H Paisal, SKM, Mars.

Pada momen tersebut puluhan pedagang CFN mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas program yang dicetus sang walikota hingga mereka bisa berjualan.

“Kami ucapkan terima kasih kepada pak Paisal, dengan perkembangan Dumai saat ini ditambah adanya CFN kami bisa berjualan dan membantu ekonomi keluarga,” ujar Endra, salah seorang pengelola lapak CFN.

Kedepan H paisal berjanji akan membuat CFN menjadi dua hari yakni malam minggu dan malam senin. Hal ini tentu sangat berarti bagi para pedagang.

“Semoga beliau kembali terpilih, dan program CFN selama dua hari diwujudkan, kami bisa berjualan dua hari di akhir pekan menambah pundi-pundi ekonomi bagi keluarga dan menyalurkan bakat serta minat berjualan kami,” terangnya.

Tampak di lokasi car free night menjadi salah satu titik kumpul dan destinasi wisata baru bagi ribuan warga Dumai.

Setiap akhir pekan berkunjung dan bermain di CFN menjadi salah satu pilihan favorif masyarakat. Disana tersedia puluhan lapak dan arena permainan anak-anak.**