Babinsa Koramil 05/Rm Bersama Palaku Usaha Siapkan Bahan Pembuatan Tahu

Rohil (sekilas riau) — Babinsa Koramil 0321-05/RM dipimpin Serka Adi Asmaja melaksanakan kegiatan pendampingan UMKM MANDIRI pembutan Tahu, Selasa (12/4/2022).

Pembuatan tahu milik Sugianto tersebut berada di Dusun Bakti, Kepenghuluan Bangko Bakti, Kecamatan Bangko Pusako
Kabupaten Rokan Hilir.

Danramil 0321-05 RM Kapten Inf Alfarizi melalui Batituut Pelda Samsul Azhar mengatakan, Babinsa merupakan pembina di wilayah teritorial masing-masing.

Pembinaan yang dilakukan para Babinsa terdapat dalam berbagai bentuk, salah satunya dengan membantu mengembangkan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) ditengah masyarakat.

“Pembinaan UMKM tersebut bertujuan untuk memperdayakan ekonomi masyarakat terutama golongan kecil menengah di wilayah desa binaan masing-masig Koramil,” katanya.

Samsul Azhar juga menyebutkan, kunjungan Babinsa ke tempat-tempat usaha masayarakat merupakan upaya dalam memberikan pendampingan dengan mendukung usaha untuk membantu mensejahterakan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *