Kodim 0321 Rohil Melalui Babinsa Koramil 05/Rm Hadiri Rapat Koordinasi Sambut Bulan Suci Ramadhan 1442 H

Rohil (sekilasriau) —Tidak lama lagi seluruh umat muslim di dunia akan melaksanakan ibadah puasa ramadhan tahun 1442 H atau tahun 2021 Masehi.

Pada bulan suci tersebut banyak kegiatan-kegiatan ibadah yang dilaksanakan yakni sholat tarawih yang dilaksanakan secara berjama’ah di Masjid atau Musholla.

Namun karena saat ini kita masih sedang dalam masa pademi covid 19, tentu untuk melaksanakan kegiatan ibadah harus tetap waspada dan menjaga protokol kesehatan.

Babinsa Koramil 05/Rimba Melintang Sertu Baharudin Siregar mewakili Danramil bersama Kapolsek Bangko Pusako yang dihadiri Iptu R.Siregar, Camat Bangko Pusako H.Bakhori dan KUA Bangko Pusako Ustad Nurlan S.Ag melaksanakan rapat koordinasi menyambut datangnya bulan suci ramadhan Tahun 1442 H.

Rapat koordinasi tersebut dilaksanakan di Masjid Nurul Ikhwan Kepenghuluan Pematang Ibul Kecamatan Bangko Pusako, Rokan Hilir (Rohil), Minggu (21/3/2021).

Danramil 05 RM Kapten Czi A Panjaitan melalui Batituud Pelda Samsul Azhar mengatakan, dalam rapat koordinasi tersebut menyimpulkan untuk kegiatan sholat taraweh bisa dilaksanakan secara berjama’ah di Masjid.

“Namun tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan menjaga jarak dan menggunakan masker,”katanya.

Sementara kepada para lansia dan anak-anak yang memiliki tubuh yang rentan terhadap penyakit dianjurkan untuk melaksanakan sholat taraweh di rumah masing-masing.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *