Kejari Rohil Musnahkan Barang Bukti Pidum dan Pidsus

Rohil (sekilasriau) —Kejaksaan Negeri (Kejari) Rokan Hilir (Rohil) kembali menggelar pemusnahan Barang Bukti (BB) tindak pidana umum (Pidum) dan tindak pidana khusus (Pidsus), Senin (13/7/2020).

Pemusnahan BB tersebut disaksikan langsung oleh Bupati Rohil H Suyatno, Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi, Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto, Ketua PN Rohil, Kalapas Bagansiapiapi, Kapolsek Bangko, BNK serta berbagai unsur lainnya.

Kajari Rohil Gaos Wicaksono SH MH didampingi Kasi Pidum Yonki Arvius serta Kasi Pidsus Herlina Samosir mengatakan, pemusnahan Barang Bukti yang dilakukan telah mempunyai kekuatan hukum tetap pada tahun 2019-2020.

Adapun barang bukti yang dimusnahkan lanjutnya, berupa Narkotika jenis daun ganja kering seberat 731,08 gram, sabu-sabu 489,36 gram, pil Extasy 56 butir, 1 pucuk beserta dengan 10 buah amunisi, Air Softgun beserta beberapa butir peluru, 38 lembar uang palsu, Hp parang serta kapak.

“Sementara barang bukti tindak pidana khusus yaitu 764 slop rokok yang tidak dilengkapi pita cukai, kemudian barang bukti lainnya berupa pakaian, kayu, handphone dan sebagainya,”papar Gaos.

Kajari memaparkan, pemusnahan barang bukti tersebut berasal dari 251 perkara yang telah diputus Hakim dan telah inkrach atau berkekuatan hukum tetap.

“Sehingga Kejaksaan Negeri Rokan Hilir melaksanakan putusan pengadilan terkait dengan barang bukti yang dirampas untuk dimusnahkan,”cakapnya.

Sementara itu, Bupati Rohil H Suyatno memberikan apresiasi kepada Kejari, Pengadilan dan TNI/Polri atas upaya kerja keras kdalam menegakkan aturan-aturan hukum yang berlaku di Negara Indonesia khususnya di Rohil.

“Dengan kerja keras ini tentunya telah membuahkan hasil, jangan sempat ada oknum masyarakat mengerjakan yang tidak baik yang melanggar hukum,”sebutnya.

Rohil sendiri lanjut Bupati, memiliki berbagai kerawanan yang yang sangat menonjol. Apalagi katanya, Rohil terletak di perbatasan dengan Negara Malaysia yang sangat rawan.

“Tidak menutup kemungkinan kejahatan akan terjadi, oleh karena itu mari kita terus tingkatkan sinergitas dalam tugas-tugas kita bersama,”pungkasnya.

Penulis : sagala

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *