Rohil (sekilasriau) —Kodim 0321 Rokan Hilir (Rohil) laksanakan Technical meeting (TM) dalam rangka rencana Lomba Karya jurnalistik yang akan mulai di gelar pada tanggal 14 Oktober 2020.
Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP M I Pol melalui Pasi Kapten Inf. Khairul Anwar saat memimpin TM mengatakan, Lomba Karya jurnalistik tersebut ditaja oleh Kodam I/BB melalui setiap Kodim.
Adapun lomba karya jurnalistik katanya, bertemakan “Percepatan Penanganan Covid-19” yang melibatkan TNI dan masyarakat.
Pasiter mengatakan, pekerjaan TNI dan insan Pers itu hampir sama, kalau pers melakukan pekerjaannya secara terbuka, Namun TNI ada kalanya tertutup.
TNI lanjutnya, tidak bisa berkerja sendiri tanpa dukungan dari berbagai pihak, termasuk dukungan dari insan pers. “Kalau TNI bersama pers bekerjasama dengan baik tentunya akan terjalin kekompakan, mari bersinergi dan saling bekerjasama demi kemajuan NKRI,” kata Khairul.
Sementara itu, Dan Unit Letda Inf Suhendri menambahkan, Kodim 0321/Rohil saat ini tengah menjalankan program Bapak angkat UKM dan Babinsa berbagi kuota internet.
Dengan adanya program tersebut, Dan Unit meminta dukungan dari para awak media dalam segi publikasi agar masyarakat dapat mengetahui.
“Untuk program Babinsa berbagai kuota internet sudah berjalan dalam membantu para siswa yang kurang mampu untuk mengikuti kegiatan belajar secara online,”katanya.